Senin, 27 Mar 2023
  • Selamat datang di website resmi YAYASAN ISLAM ATTIN INDONESIA, informasi seputar attin islammic school dapat dilihat di website ini.

Tahun ke 2 Lomba Cerdas Qur’an Kota Pariaman, SMP IT ATTIN berhasil meraih Juara 1 dan 2

 

Kamis, 8 september 2022, SMPIT ATTIN SUMBAR berhasil meraih prestasi dalam Lomba Cerdas Qur’an. Lomba yang diselenggarakan oleh Padang TV bekerjasama dengan Pemerintah daerah Kota Pariaman ini diikuti oleh semua sekolah tingkat SD dan SMP se kota pariaman. Lomba yang di gelar selama seminggu mulai dari babak penyisihan hingga babak final yang dilaksanakan pada kamis 8 september 2022. Pada babak penyisihan SMP IT ATTIN mengirim sebanyak 3 TIM yaitu TIM 1,2, dan TIM 3. Alhamdulillah pada babak penyisihan TIM 2 dan TIM 3 berhasil masuk ke babak final. Dalam babak final yang diikuti oleh 6 regu ini, kedua TIM SMP IT ATTIN berhasil menjadi juara yaitu TIM 3 juara 1 dengan POINT 145 dan disusul oleh TIM 2 dengan POINT 140 berhasil merebut posisi juara 2.  Dalam acara pembagian tropi ini juga dihadiri oleh bapak wali kota Pariaman yaitu bapak Jenius Umar, dalam penyampaian beliau, bapak Jenius Umar menyampaikan’’ bahwa anak-anak  harus memiliki rasa percaya diri yang tinggi, sehingga rasa percaya diri itu yang membuat mereka bisa sukses, dan pak Jenius umar juga menyampaikan bahwa belajar academic umum di sekolah harus seimbang dengan belajar agama, dan keseimbangan Bersama orang tua juga harus seimbang , karena anak-anak yang dekat dengan orang tua memiliki keseimbangan ilmu dan memiliki keperibadian yang baik, dan beliau berharap anak-anak inilah yang akan menjadi generasi penerus kita yaitu generasi yang gemilang dimasa depan.

SMP

Post Terkait

0 Komentar

KELUAR